PENCANANGAN SEKOLAH PETANI UNGGUL FAKULTAS PERTANIAN MEMPERINGATI DIES NATALIS UNG KE - 58

Oleh: Saiman Lamangida . 25 September 2021 . 17:30:00

GORONTALO, FAPERTA - Dies Natalis merupakan perayaan hari lahir yang merupakan hari penting atau hari istimewa. Dalam menyambut Dies Natalis baik individu, kelompok, komunitas atau lembaga mempersiapkan segala sesuatu baik mengadakan agenda sebelum puncak perayaan dies natalis tersebut. Sehubungan dengan Dies Natalis UNG atau Universitas Negeri Gorontalo merupakan salah satu Universitas yang merayakan hari lahir dan juga hari istimewa pada tanggal 1 September 2021 yang ke - 58 tahun. Dalam rangka Dies Natalis UNG yang ke - 58 seluruh Fakultas yang ada didalam ruang lingkup UNG melaksanakan berbagai kegiatan untuk memperingati hari lahirnya UNG.

     Salah satunya Fakultas Pertanian yang akan melaksanakan kegiatan di bulan September yang dilaksanakan oleh jurusan yang berada diruang lingkup fakultas tersebut. Kegiatan Pencanangan Sekolah Petani UNGgul yang dilaksanakan di Penggilingan Padi Anugerah Lestari, Desa Tanggilingo, Kecamatan Kabila, Kabupaten Bone Bolango. Dr. Nurdin, S.P., M.Si selaku ketua panitia pelaksana mengungkapkan perkembangan sektor pertanian perlu ditingkatkan lagi agar keluaran yang didapatkan lebih baik baik dari progres hulu ke hilir yang telah dikuasai serta pengembangan sumber daya alam yang dapat menghasilkan produktivitas yang sesuai dan yang diharapkan.  berterima kasih kepada Petrokimia Gresik, Pupuk Kaltim, dan PT. Dharma Guna Wibawa yang telah mendukung pelaksanaan kegiatan ini agar lancar dan berhasil. Pelaksanaan kegiatan pencanangan ini dihadiri oleh Rektor Universitas Negeri Gorontalo, Bapak Dr. Ir. Eduart Wolok, S.T., M.T. Rektor Universitas Negeri Gorontalo sangat mengapresiasi pelaksanaan pencanangan sekolah petani ini dikarenakan dapat meningkatkan kapabilitas dan kualitas dari keluaran sekolah tani tersebut serta berkontribusi dalam merayakan dan memperingati Dies Natalis UNG ke - 58. Dekan Fakultas Pertanian Dr. Ir. Asda selaku Dekan Fakultas Pertanian UNG memaparkan perencanaan kedepan tentang sekolah petani unggul serta program pelaksanaan kedepannya dalam membangun dan mengembangkan sumber daya dalam ruang lingkup pertanian.

Agenda

24 September 2023

HARI TANI

Hari Tani Nasional 2023

1 September 2023

Dies Natalis UNG

Hari Lahir Universitas Negeri Gorontalo ke 60

16 - 17 Maret 2020

RAPAT KERJA 2020

Kegiatan Rapat Kerja "Penguatan dan Akselerasi Program Kerja Tahun 2020" Fakultas Pertanian Universitas Negeri Gorontalo

24 - 25 November 2018

Seminar Nasional Integrated Farming System

Tema "Pengembangan Pertanian, Peternakan dan Perikanan Berkelanjutan dalam Mendukung Terwujudnya Kemandirian, Ketahanan Pangan Nasional dan Kesejahteraan Petani, Peternak dan Nelayan"